Tambakrejo – Menjelang perayaan hari Natal dan Tahun Baru 2023, Pemerintah Desa (Pemdes) Tambakrejo melakukan pembinaan kepada Satlinmas Desa Tambakrejo Kecamatan Muncar Kabupaten Banyuwangi.
Pelaksanaan kegiatan pembinaan yang diberikan kepada Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa Tambakrejo juga sekaligus penyerahan honor kepada para anggota Satlinmas Desa Tambakrejo.
Megiatan yang dihadiri langsubg oleh Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Desa Tambakrejo Heri Andriyanto tersebut bertempat di Kantor Desa Tambakrejo. Rabu, 7 Desember 2022. Pukul 19.00 WIB.
Bhabinkamtibmas Desa Tambakrejo Heri Andriyanto mengatakan kepada para anggota Satlinmas Desa Tambakrejo, untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan diwilayah masing-masing.
“Untuk satlinmas desa Tambakrejo lebih waspada terhadap permasalahan ketertiban dan keamanan wilayah,” terang Heri Andriyanto.
Selain itu, pihaknya juga menghimbau kepada Satlinmas Desa Tambakrejo untuk terus melakukan koordinasi guna meningkatkan kondusifitas wilayah dalam menyambut Hari Natal dan Tahun Baru (Nataru).
“Saling kordinasi dan antisipasi apabila melihat atau menemukan sesuatu yang mencurigakan, terlebih lagi ada acara pemuda pada akhir Desember.” Tutupnya. ( Edo/Jurnalis Media Desa Tambakrejo )